Penerapan Network Monitoring Menggunakan The Dude Mikrotik dan Notifikasi Pesan dengan Aplikasi Telegram, WhatsApp, dan Email
DOI:
https://doi.org/10.51454/decode.v4i1.200Keywords:
Internet, jaringan komputer, monitoring, notifikasi, the dudeAbstract
Ceo Point RT/RW Net merupakan instansi penyedia layanan internet berbasis RT/RW Net dengan cakupan pelanggan internal kabupaten Pekalongan. Instansi tersebut belum menerapkan monitoring jaringan untuk memantau perangkat jaringan komputer pada instansi tersebut. Hal ini menyebabkan proses perbaikan berjalan lebih lambat karena perlu dilakukan pengecekan ulang secara manual terlebih dahulu. Penelitian ini bertujuan menerapkan sistem monitoring jaringan dengan The Dude yang mana notifikasinya dikirim melalui aplikasi pesan seperti Telegram, Whatsapp dan Email sehingga mampu memberikan pelayanan yang lebih baik bagi pelanggan Ceo Point RT/RW Net. Hasil penelitian ini adalah bahwa adanya sistem monitoring pada Ceo Point RT/RW Net dapat melakukan pemantauan jaringan komputer melalui fitur maps The Dude Client. The Dude dapat melakukan monitoring kondisi perangkat keras jaringan Ceo Point. The Dude dapat memperlihatkan grafik riwayat ping pada fitur History. Dengan menggunakan The Dude dapat diketahui juga bahwa traffic terpadat upload/download jaringan Ceo Point sering terjadi pada pukul 12.00-14.00 yang artinya pada pukul ini menjadi jam-jam sibuk penggunaan internet. Dari hasil pengujian notifikasi ketika terjadi perubahan status kondisi perangkat, The Dude akan mengirim pemberitahuan melalui Telegram, Email, dan Whatsapp.
References
Anwar, S. (2020). Analisis Monitoring Jaringan Menggunakanthe Dude Mikrotik Pada Sekolahsmk Negeri 2 Luwu Timur (Doctoral dissertation, Universitas Cokroaminoto Palopo).
Ayu, D. S., & Khudri, A. (2021). Monitoring Perangkat Jaringan Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan Menggunakan the Dude. Prosiding Seminar Hasil Penelitian Vokasi (Semhavok), 284-288.
Elhaq, M. K., Solehudin, A., & Juardi, D. (2021). Penerapan The Dude Sebagai Sistem Monitoring dengan Notifikasi Otomatis Melalui Email, Telegram dan SMS. Syntax Lit-erate; Jurnal Ilmiah Indonesia, 6(7), 3380. https://doi.org/10.36418/syntax-literate.v6i7.3640
Hamidi, E. A. Z., Dzudin, L. S., Faroqi, A., & Ramdhani, M. A. (2018). The Implementation of Alert System for LAN Network Monitoring Using the Dude Based Email. IOP Con-ference Series: Materials Science and Engineering, 1-8.
Jaya, S. P., Purwanto, T. D., Komputer, F. I., Darma, U. B., Dude, T., & Internet, K. (2020). Sistem Monitoring Infrastructur Jaringan. 153-160.
Marhuni, M. I. (2020). Analisis Sistem Monitoring Jaringan Komputer Berbasis Aplikasi the Dude Pada Perpustakaan Universitas Cokroaminoto Palopo. Prosiding Semantik.
Mustofa, T. A., Sutanta, E., & Triyono, J. (2019). Perancangan Dan Implementasi Sistem Monitoring Jaringan Wi-Fi Menggunakan Mikhmon Online Di Wisma Muslim. Jurnal JARKOM, 7(2), 65-76.
Pradana, D. O., & Prihanto, A. (2020). Implementasi Notifikasi Menggunakan Telegram Messenger Pada Software the Dude Network Monitoring. Jurnal Manajemen Informat-ika, 11(1), 65-74.
Rahayu, S. P., & Prismana, I. G. L. P. E. (2022). Implementasi Monitoring Manajemen Jaringan Dengan Software the Dude Berbasis Telegram Messenger. Journal of Informatics and Computer Science (JINACS), 4(1), 19-25.
Rinaldo, R. (2016). Implementasi Sistem Monitoring Jaringan Menggunakan Mikrotik Rout-er Os Di Universitas Islam Batik Surakarta. Emitor: Jurnal Teknik Elektro, 16(2), 5-12. https://doi.org/10.23917/emitor.v16i02.5786
Satria, D. (2020). Sistem Monitoring Perangkat Jaringan Internet Menggunakan Router-board Dan Api Bot Telegram Pada Pt Duta Infomedia Teknoindo. 1(1), 20-28.
Setiawan, E. (2020). Implementasi Sistem Monitoring Jaringan dan Validasi Pada Kantor Bupati Luwu (Doctoral dissertation, Universitas Cokroaminoto Palopo).
Sutarti, S., & Alfiyansyah, A. (2017). Analisis dan Implementasi Sistem Monitoring Koneksi Internet Menggunakan the Dude Di STIKOM Al Khairiyah. JSiI (Jurnal Sistem Informasi), 4, 39-45. https://doi.org/10.30656/jsii.v4i0.376
Utami, P. R. (2020). Analisis Perbandingan Quality of Service Jaringan Internet Berbasis Wireless Pada Layanan Internet Service Provider (Isp) Indihome Dan First Media. Jurnal Ilmiah Teknologi Dan Rekayasa, 25(2), 125-137. https://doi.org/10.35760/tr.2020.v25i2.2723
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Vindi Eka Safitri, Iqsyahiro Kresna A, Cahyo Prihantoro

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.