Pengaruh Pemberian Reward Dan Punishment Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik

Authors

  • Salma Zaskia K Pendidikan Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Kendari, Indonesia
  • Yusuf Yusuf Pendidikan Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Kendari, Indonesia
  • Suarni Suarni Pendidikan Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Kendari, Indonesia

Keywords:

Reward, Punishment, Motivasi Belajar

Abstract

Pendidikan merupakan langkah untuk menuntut ilmu dan merupakan hal yang wajib dilakukan manusia untuk memperluas wawasan sehingga derajat kita pun bisa terangkat. Tujuan penelitian ini ialah mengetahui pengaruh pemberian reward dan punishment secara simultan terhadap motivasi belajar peserta didik mata pelajaran Akidah Akhlak di MTs Miftahul Huda Tetemotaha Kabupaten Konawe. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif desrkriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi, analisis deskriptif data menggunakan regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi belajar peserta didik kelas VIII di MTs Miftahul Huda Tetemotaha Kabupaten Konawe berada kategori baik sekali. Berdasarkan tabel koefisien kolerasi dimana variabel X1 memiliki nilai kolerasi sebesar 0.801 berada pada nilai koefisien antara 0,80 1,00 maka dapat disimpulkan bahwa pengaruh reward terhadap motivasi belajar peserta didik dapat dikategorikan sangat kuat. Dan variabel X2 memiliki nilai kolerasi sebesar 0,601 berada pada nilai koefisien antara 0,60-0,799 maka dapat disimpulkan bahwa pengaruh punishment terhadap motivasi belajar peserta didik dapat dikategorikan kuat (3) Ada pengaruh pemberian reward dan punishment secara simultan terhadap motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Akidah Akhlak berdasarkan Hasil penelitian yang dilakukan secara simultan menggunakan uji F memperoleh hasil Fhitung sebesar 40,674 >Ftabel 3,305 dengan signifikan 0,000 ˂ 0,05, maka Ha diterima dan H0 ditolak. Berarti terdapat pengaruh pemberian reward dan punishment secara simultan terhadap motivasi belajar peserta didik mata pelajaran Akidah Akhlak di MTs Miftahul Huda Tetemotaha Kabupaten Konawe.

References

Anggraini, S., Siswanto, J., & Sukamto. (2019). Analisis Dampak Pemberian Reward And Punishment Bagi Siswa SD Negeri Kaliwiru Semarang. Jurnal Mimbar PGSD Undiksha, 7(3), 221–229.

Firdaus, F. (2020). Esensi Reward dan Punishment dalam Diskursus Pendidikan Agama Islam. Jurnal Pendidikan Agama Islam Al-Thariqah, 5(1), 19–29. https://doi.org/10.25299/al-thariqah.2020.vol5(1).4882

Muhibin, S. (2013). Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru (Cetakan Ke). PT. Remaja Rosdakarya.

Nurrahman, P., Asman, & Arman. (2022). Pendidikan Keluarga Dalam Perspektif Islam, Al-Ghazali, dan John Locke. Akademika, 16(2), 31–44.

Mahermawati, M, 2018 Peningkatan Motivasi Belajar Dalam Pembelajaran Tematik Integratif Melalui Teknik Reward Siswa Kelas V Sd Negeri 0 1 1 Desa Baru Siak Hulu. Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 7(2)

Risasongko, A. A., Fardani, M. A., & Riswari, L. A. (2023). Teknik Reward and Punishment dalam Pembelajaran PKn di Sekolah Dasar. WASIS : Jurnal Ilmiah Pendidikan, 4(2), 125–132. https://doi.org/10.24176/wasis.v4i2.10828

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Dan Tindakan. (Cetakan Ke). Penerbit Alfabeta Bandung.

Sani, Ridwan, Abdullah, 2019 Strategi Belajar Mengajar, Depok: PT Rajagrafindo Persada.

Yana Dewi, dkk, 2016 Pemberian Reward and Punishment sebagai upaya meningkatkan Prestasi Peserta didik Kelas V di SDN 15 Lhokseumawe, Jurnal Ilmiah FKIP Unsyiah I.

Downloads

Published

2024-06-10